Terkadang kita lemah, takut, dan merasa sedih saat ditimpa masalah besar, padahal untuk apa kita merasa takut?
Ketakutan yang muncul tanda kurang yakinnya dengan kuasa Allah SWT.
Padahal kita sudah tahu bahwa Allah Maha mudah merubah keadaan, Allah Maha Besar dalam memberi pertolongan.
Sayangnya kita tidak mudah mempercayai kuasa Allah, kita malah mengeluh dan tidak sabaran atas masalah yang sejatinya Allah turunkan.
Latih hati untuk tenang dan tidak reaktif. Cukup datang saja kepada Allah meminta pertolongan-Nya, karena Allah pasti akan menolong. Allah hanya ingin menguji sejauh mana ketaatan.
Jadikan Allah penguat setiap langkah, jadikan Allah tameng hati untuk selalu bersabar dan ikhlas, karena jika Allah yang di jadikan tempat berteduh dari semua masalah, inshaallah kita akan baik-baik saja dalam kondisi apapun.
Semangat pagi memulai hari di awal tahun!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar